Kecelakaan Motor dengan Truk di Keputih Surabaya, Warga Sidoarjo Meninggal Dunia
_Petugas mengevakuasi jenazah korban kecelakaan di Jalan Arief Rahman Hakim, Keputih, Surabaya pada Rabu (28/2/2024) pagi. Foto: Command Center 112 _ Kecelakaan yang melibatkan motor dengan truk terjadi di Jalan Arief Rahman Hakim, Keputih, Surabaya, Rabu (28/2/2024) pagi. Satu orang meninggal dunia dalam insiden ini. Awang Dhany petugas Command Center 112 Surabaya menyatakan, laporan tentang kecelakaan itu diterima pada Rabu pagi sekitar pukul 07.14 WIB. _Pemotor Meninggal Setelah Terlibat Laka dengan Truk di Jalan Arief Rahman Hakim, Keputih, Surabaya pada Rabu (28/2/2024) pagi. Foto:Command Center 112_ Pengendara motor adalah seorang perempuan berinisial NF (20). Korban yang dikabarkan merupakan mahasiswa salah satu universitas di Surabaya ini, beralamat di Suko, Sidoarjo. Korban diduga terpeleset sehingga terserempet truk yang dikemudikan oleh MS (20) warga Gundih, Bubutan, Surabaya. Saat dicek oleh petugas, korban dinyatakan meninggal dunia. Awang Dhany menyebut korban telah...